News
Sedang dimuat...

Dua Ribu Lampu Senthir Hiasi Jalan Di Dlingo Satu


Dlingo (8/7/2017) Suasana temaram malam yang indah mulai terlihat di jalanan Dlingo Satu, tatkala terlihat deretan lampu senthir yang dipasang di pinggir jalan. Lampu ini dipasang untuk mengawali persiapan acara Festival Gejog Lesung di Dusun Dlingo Satu. Lampu di letakkan pada tongkat bambu yang di sebut sosok.

Filosofi dari pemasangan lampu senthir ini adalah warga berharap seluruh warga Dlingo Satu selalu mendapatkan petunjuk yang terang dari Tuhan Yang Maha Esa dalam menempuh jalan kehidupan bermasyarakat sehingga diberi kedamaian hidup.

Jumlah lampu senthir yang dipasang sebanyak 2.000 lampu, dipasang di sepanjang jalan dusun. Selain ikon ini akan dipasang dua buah "Goro-Goro Raksasa" di Lokasi Festival Lesung yaitu di utara Mbelik Dadap Dlingo Satu. Kedua ikon ini dipersiapkan oleh warga bersama Karang Taruna Unit Dlingo Satu.

Persiapan lain adalah pemasangan sarana publikasi berupa papan pengumuman di Pasar Lama Dlingo, serta beraneka lampion.

Bagikan di Google Plus

Profil DLINGOSATUNEWS

Dusun Dlingo 1 adalah salah satu dusun di Desa Dlingo Giriloji, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul Projo Taman Sari Sejahtera Agamis Demokratis yang memiliki potensi alam, budaya,sumber daya manusia yang unggul.

0 komentar :

Posting Komentar

Terimakasih telah berpartisipasi memberikan komentar terbaik anda. Isi komentar di luar tanggung jawab redaksi.