Dlingo (14/7/2017) Pengajian/ Majlis Taklim Sabilal Muhtadin Kecamatan Dlingo menjadi rangkaian ketiga dari acara Festival Gejog Lesung Dusun Dlingosatu Tahun 2017. Pengajian dipimpin langsung oleh Habib Sayyidi.
Di tengah acara Habib membagikan alat tulis kepada peserta yang berusia kurang dari 12 tahun. Anak- anak bergembira menerima hadiah ini, apalagi senin mendatang menjadi hari pertama masuk sekolah.
" Semoga hadiah ini menjadi wasilah anak anak behasil dalam belajar dan mencintai Rasululloh serta mengenal dan mendekat pada para ulama."
Pesan moral lain kepada generasi muda yang juga Jamaah Sabilal Muhtadin adalah agar jamaah meninggalkan perilaku "udutan" (merokok) yang merupakan perbuatan temannya setan. Pesan moral ini hendaknya diperhatikan oleh jamaah dan dilaksanakan.
0 komentar :
Posting Komentar
Terimakasih telah berpartisipasi memberikan komentar terbaik anda. Isi komentar di luar tanggung jawab redaksi.